Cara belajar komputer dasar untuk pemula secara gratis

 

Dasar-Dasar Belajar Komputer Untuk Pemula

belajar-komputer-1

Banyak orang awam kebingungan bagaimana caranya mempelajari komputer untuk pemula. Bahkan ada juga sebagian orang yang sudah pusing dan was-was ketika dihadapkan dengan perangkat komputer yang memiliki banyak sekali komponen di dalamnya. Jangan cemas, berikut ini kami sudah siapkan dasar-dasar lengkap serta kiat untuk belajar komputer termudah dan terbaik bagi pemula:

1. Memiliki Niat yang Kuat untuk Belajar Komputer

Dasar belajar komputer yang pertama adalah niat untuk belajar. Ingatlah perkataan orang bijak bahwa tanpa adanya niat yang kuat, maka apapun proses belajar Anda akan terhambat. Dengan niat yang baik pula, Anda tidak akan mudah goyah atau mundur dari proses pembelajaran meskipun di pertengahan prosesnya Anda bertemu dengan aneka kendala. Oleh karena itu, sebelum terjun berpraktek belajar, maka Anda perlu memiliki niat yang kuat.

Cari tahu dengan jujur dalam diri sendiri terkait apakah tujuan utama Anda untuk mempelajari komputer. Apakah untuk mempermudah pekerjaan saat ini? Ataukah untuk mendukung aktivitas belajar di sekolah atau kampus? Seberapa pentingkah peranan komputer nantinya dalam kehidupan Anda? Apakah dengan belajar komputer, beban pekerjaan Anda dapat menjadi semakin ringan?

Niat yang kuat bisa menjadi semakin kuat jika Anda selalu bertemu dengan teman-teman yang positif dan selalu mendukung proses belajar Anda, termasuk dalam mempelajari komputer. Belajar komputer pada dasarnya tidak sulit. Hanya saja, Anda akan dituntut untuk memiliki kesabaran, sebab untuk bisa lebih cepat mahir memakai komputer, Anda harus sering berpraktek sendiri menggunakannya setiap hari.

2. Membuat Tujuan Penggunaan Komputer

Dasar-dasar belajar komputer yang kedua agar proses belajar Anda berlangsung dengan cepat adalah membuat tujuan penggunaan komputer. Setelah mengetahui tujuan-tujuan dan niat mendasar belajar komputer, kini Anda bisa menyusun skala prioritas serta spesifikasi dari tujuan tersebut. Seperti apa maksudnya?

Perlu untuk Anda pahami, bahwa komputer adalah peralatan yang sangat kompleks. Oleh sebab itu, komputer mempunyai banyak sekai kegunaan di dalamnya. Sebuah komputer dapat digunakan untuk beragam tujuan yang berbeda, tergantung pada kebutuhan dari masing-masing user (pengguna).

Dengan komputer Anda bisa mencari banyak referensi dan informasi di internet, mengedit gambar dan video, menonton film, menyimpan aneka file, membuat aneka jenis dokumen, dan seterusnya.

Jadi, apa tujuan utama dan terpenting Anda dari mempelajari komputer? Dengan mengetahui tujuan utama belajar komputer, selain Anda bisa cepat dalam proses belajar, Anda pun bisa fokus pada pembelajaran tertentu yang mendukung tujuan Anda. Alhasil, pembelajaran komputer Anda akan semakin efisien, ringan dan menyenangkan.

Semisal, jika Anda belajar komputer dengan tujuan agar bisa mengetik dokumen apa saja menggunakan Microsoft Word, maka saat belajar, fokus Anda lebih banyak mempelajari Microsoft Word dibandingkan penggunaan aplikasi lainnya. Sementara software-software lainnya yang ada di komputer cukup Anda kenali secara sepintas atau tak semendalam Microsoft Word.

Sedangkan, kalau Anda ingin pandai membuat desain grafis, maka software yang Anda perlu pelajari dan kuasai secara mendalam akan berbeda lagi. Jadinya, Anda akan lebih menguasai software-software komputer khusus untuk mengolah desain, seperti Adobe Photoshop, Corel Draw, dan seterusnya.

3. Memiliki Komputer Sendiri

Dasar belajar komputer berikutnya adalah dengan memiliki komputer sendiri. Mengapa harus memiliki komputer sendiri? Tentunya dengan memiliki komputer sendiri, maka Anda jadi lebih leluasa dalam berlatih komputer kapanpun juga.

Selain itu, Anda tidak akan dihantui perasaan takut merusakkan komputer sebab komputer yang Anda pakai adalah milik Anda sendiri. Intinya, belajar dengan komputer sendiri akan jauh membuat Anda merasa lebih aman, nyaman, serta leluasa.

Selain masalah kenyamanan dalam manajemen waktu dan lainnya, dengan mempunyai komputer sendiri bisa membuat Anda lebih leluasa menginstal software yang Anda butuhkan untuk bekerja. Jumlah jam Anda untuk berlatih komputer pun akan lebih banyak, karena Anda bisa belajar komputer dimanapun Anda mau.

Bandingkan dengan situasi di mana Anda harus belajar komputer dengan cara menumpang di perangkat milik orang lain. Tentunya Anda akan merasa sangat tidak nyaman, karena muncul perasaan takut merusakkan file dan perangkat yang tengah digunakan. Selain itu, jam belajar Anda akan sangat terbatas mengingat komputer tersebut bisa digunakan juga oleh pemiliknya untuk merampungkan pekerjaan.

Saat ini ada banyak sekali komputer serta laptop yang bisa dibeli dengan harga murah mulai dari 3 juta rupiah. Membeli komputer saat ini pun sangat mudah dan praktis, karena dapat dilakukan via online di e-commerce. Cukup dengan mengklik produk yang ingin dibeli, maka komputer pesanan akan dikirimkan ke alamat Anda.

Komentar